Metro- Pelantikan Pemuda Muhammadiyah Kota Metro periode 2018-2022 dihadiri oleh organisasi kepemudaan se-Kota Metro, AMPI Kota Metro, GP Ansor, KNPI Kota Metro, dan Ortom tingkat daerah kota metro, kegiatan ini dilaksanakan pada malam hari di Aula gedung dakwah muhammadiyah kota metro, jumat 19 juli 2019
Dalam kegiatan pelantikan PDPM Kota Metro juga dihadiri oleh Anna Morinda, S.E., M.M ketua dprd kota metro, Bidang Kader Pimpinan wilayah Muhammadiyah lampung, pimpinan amal usaha Muhammadiyah se-kota metro.
slamet tedy Siswoyo selaku ketua PDPM Kota Metro periode 2014-2018 dalam sambutannya menyampaikan apresiasi terhadap pimpinan terpilih, berharap untuk bisa istiqomah dalam menjalankan dakwah Muhammadiyah melalui pemuda Muhammadiyah, pemuda adalah penerus gerakan dakwah Muhammadiyah mendatang, maka jika ingin melihat masa depan Muhammadiyah maka lihatlah pemudanya, tutup Siswoyo dalam sambutannya.
Suwarno yang diamahi sebagai ketua terpilih pemuda Muhammadiyah periode 2018-2022 hasil pemilihan pada musyawarah daerah ke V dalam sambutannya menyampaikan banyak Terimakasih atas dukungan dan motivasi yang ditularkan kepada pengurus baru, suwarno juga berharap dalam kepemimpinan yang dipimpinnya kedepan dapat bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat dan elemen pemerintah.
Dalam kesempatan lain Soufan Taufiq, S.H, M.Si selaku ketua pimpinan wilayah Muhammadiyah lampung yang hadir langsung melantik pada kegiatan pelantikan PDPM Kota Metro periode 2018-2022, Soufan dalam sambutannya menyampaikan pentingnya kader muda Muhammadiyah berpemuda muhammadiyah, karna pemuda muhammadiyah akan menjadi pelangsung gerakan dakwah muhammadiyah, menjadi penting untuk meneruskan estafet kepemimpinan dan dakwah muhammadiyah. Tutup Soufan.
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Gedung Dakwah muhammadiyah ini ditutup oleh pidato ketua PDM Kota Metro ayahanda Daud Siddiq, B.A
Laporan Sadiq
0 Komentar