Warga yang Hanyut di Sungai Way Sekampung Ditemukan Meninggal
Seorang warga bernama Dedi yang hanyut dan tenggelam di Sungai Way Sekampung ditemukan dalam keadaan Meninggal Dunia, Jumat (03/4).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Pada Jumat (03/04) tengah malam sekitar Pukul 23.30 WIB Tim SAR gabungan mendapatkan info dari Polsek Pagelaran bahwa ada pemancing yang melihat jenazah yang mengapung di dekat bendungan Way Sekampung.
Tim SAR gabungan segera menuju lokasi penemuan jenazah dan lakukan evakuasi. Lokasi penemuan jenazah tsb berada pada koordinat 05° 20' 45.91" S - 104° 54' 34.3" E atau +- 5.3 KM dari lokasi awal kejadian.
Setelah dievakuasi jenazah tersebut langsung di bawa ke RSUD Pringsewu untuk selanjutnya dilakukan pemeriksaan dan identifikasi oleh pihak Kepolisian.
Berdasarkan pemeriksaan dari pihak rumah sakit dan kepolisian dinyatakan benar bahwa jenazah yang dievakuasi tersebut adalah benar a.n. Dedi Budiman Bin Sumanto warga Dusun Way Jurak.
Setelah proses identifikasi selesai, tim selanjutnya mengantarkan jenazah Dedi menuju ke rumah duka yang berada di Pekon Way Kunir Dusun Way Jurak Kec. Pagelaran Utara Kab. Pringsewu dan diserahkan kepada pihak keluarga.
Tim SAR gabungan yang terlibat dalam operasi ini adalah Basarnas Lampung, Pos SAR Tanggamus, BPBD Pringsewu, Koramil Pagelaran, Polsek Pagelaran, Puskesmas pagelaran, Vertikal rescue, dan masyarakat sekitar. (*)
0 Komentar