Wasekjend PB PMII Undang Kader Masuk Panggung Budaya NUsoundTara
Tokoh Pemuda dan Mahasiswa Nasional Aris Tama, yang juga Wakil Sekretaris Jenderal(Wasekjend) Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia(PB PMII) asal Kabupaten Lampung Utara(Lampura) mengajak para kader PMII se-Indonesia yang hadir dalam agenda Muktamar 34 Nahdlatul Ulama(NU) untuk hadir di Tugu Kopiah Mas – Kabupaten Lampung Tengah(Lamteng). Dalam agenda panggung Budaya NUsoundTara yang di sudah sediakan PMII Lampung.
“Kalau agendanya sudah kita mulai dari semalam(Senin, Red) dengan agenda bersolawat bersama. Kemudian dilanjutkan dengan live musik, bedah buku, ngopi bersama dengan kopi khas Lampung, sekaligus silaturahim akbar kader PMII se Indonesia yang hadir dalam agenda besar Mutamar NU ke -34,”ujar mantan Ketua Umum PC PMII Kotabumi –Lampung ini, Selasa(21/12).
Aris menyebut, panggung NUSoundTara memiliki makna yang serius dalam merajut dan mengkaji kembali nilai – nilai perjuangan PMII sebagai garda terdepan bagi umat Nahdlatul Ulama.
”Panggung budaya hadir dalam rangka memeriahkan Muktamar NU ke 34 di Lampung,”kata dia.
Mantan Sekkum PKC PMII Lampung ini menambahkan agar para kader NU dapat menjadikan panggung budaya NUsoundTara sebagai wahana baru, dalam memberikan ruang kesenian, kebudayaan, diskusi, dan bedah buku untuk menambah wawasan dan pengetahuan serta khazanah kebudayaan dengan jumpa gembira bersama para muktamiring,”imbuh Aris.
Aris berharap dengan dilaksanakan Muktamar NU ke 34 di Provinsi Lampung, dapat menjadi ajang mempererat silaturahim bagi para kader NU dan PMII, sehingga dapat mewujudkan kebersamaan.
”Paling tidak sebagai upaya kita dalam berkiprah dan mendukung apapun keputusan Muktamar NU ke 34 yang dilaksanakan di Provinsi Lampung,”pungkasnya.(rid)
0 Komentar