Breaking News

Peringati Hari Pahlawan Tanggal 10 November, PMII Lampung Utara Gelar Pawai Obor dan Doa Bersama


Pengurus Komisariat PMII STMIK Surya Intan Kotabumi mengadakan kegiatan doa bersama dalam memperingati hari pahlawan 10 November 2023, dalam kegiatan yang disertai pawai obor ini pula PMII Lampung Utara menyatakan mendukung untuk kemerdekaan Palestina yang telah di jajah oleh Israel.
.
.
Kegiatan ini di gelar dari rute konvoi yaitu sekretariat PMII Lampung Utara di jl. Pahlawan menuju langsung ke Taman Makam Pahlawan Lampung Utara.
.
.
Hadir dalam acara ini ketua majelis Pembina Cabang PMII Lampung Utara Anom Sauni, "saya sangat mengapresiasi kegiatan ini sebagai salah satu bentuk kita akan jas merah (jangan lupakan jasa pahlawan), tetap semangat dan semoga sukses selalu", pungkas ketua mabincab. Serta hadir ketua umum PMII Lampung Utara Azep Maulana, Intel Kodim 0412 Lampung Utara, Intel polres Lampung Utara, perwakilan dari dinas sosial serta anggota dan kader PMII Lampung Utara. 
.
.
Ketua PMII komisariat STMIK Surya Intan Kotabumi Krisna mengatakan dalam kegiatan ini selain untuk kita lebih mengingat kembali jasa pahlawan di adakan pula kegiatan mimbar bebas dengan perwakilan dari anggota dan kader PMII baik dari komisariat STMIK, UMKO, STAINU dapat mengekspresikan dalam bentuk orasi dan musikalisasi puisi sebagai bentuk kita latihan publik speaking. "Harapan saya kita tetap solid kedepan, salam Pergerakan," kata dia, Jumat, 10 November 2023.
.
.
Pada sambutan ketua umum PMII Lampung Utara Azep Maulana menyampaikan bahwa selain memperingati hari pahlawan kita juga (PMII Lampung Utara) dengan tegas menyatakan bela Palestina. (Pu/ik)

0 Komentar

© Copyright 2022 - Info lampung, loker lampung, lowongan lampung, kuliner lampung